Dinamika : Jurnal Teknik Mesin
Vol 7, No 2 (2022): DINAMIKA : Jurnal Teknik Mesin

Pengaruh Panjang Nosel Konvergen sebagai Pengarah Aliran Masuk Terhadap Unjuk Kerja Turbin Angin

Ishak Usman (University of Khairun)
Ivan Junaidi Abdul Karim (Unknown)
iwan Gunawan (Unknown)



Article Info

Publish Date
25 Apr 2023

Abstract

Energi angin sebelum menghasilkan energi listerik, diproses dalam sebuah mesin yang dikenal dengan nama turbin angin (wind turbine). Turbine angin  terdiri dari beberapa jenis yakni, turbin angin sumbu horizontal (TASH)  dan turbin angin sumbu vertikal (TASV). Semua jenis turbin ini mengubah energi gerak angin yang bertiup langsung ke sudu-sudu turbin tanpa adanya sebuah perlakuan khusus, atau dengan kata lain turbin menghasilkan daya output sesuai dengan kecepatan angin secara alami. Kecepatan aliran suatu fluida secara teori dapat ditingkatkan dengan menempatkan sebuah saluran yang penampangnya mengecil (nosel konvergen) saat dilalui fluida. Kecepatan aliran dalam sebuah nosel yang konstan diameter masuk dan keluarnya, sangat dipengaruhi oleh pajang nosel tersebut. Panjang nosel yang digunakan dalam penelitian ini divariasikan, yakni 25 cm, 50 cm, dan 75 cm. Jenis turbin yang digunakan adalah turbin angin sumbu horizontal (TASH).   Kipas angin digunakan untuk menggantikan aliran angin (udara). Kecepatan aliran udara yang keluar dari nosel ini digunakan untuk menggerakan turbin. Data yang diperoleh dari gerakan turbin ini berupa kecepatan angin yang keluar dari nosel, jumlah putaran dan torsi yang dihasilkan turbin, digunakan untuk menganalisis unjuk kerja turbin angin. Hasil penelitian menunjukkan bahwa daya dan efisiensi yang dibangkitkan untuk berbagai variasi panjang nosel cenderung mengalami peningkatan. Daya dan efisiensi tertinggi  dihasilkan oleh nosel pengarah dengan panjang 75 cm yang besarnya masing-masing 0,089 Watt dan 16,31%.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

Dinamik

Publisher

Subject

Mechanical Engineering

Description

Journal of Mechanical Engineering, Material, Manufacturing, otomotif and other related to the Mechanical ...