Biomed Science
Vol 10, No 2 (2022)

PENGARUH SOSIAL EKONOMI TERHADAP STATUS GIZI BALITA

Sarniti Sarniti (Poltekkes Wira Husada Nusantara)
Siti Aminah (Poltekkes Wira Husada Nusantara)



Article Info

Publish Date
05 Apr 2023

Abstract

Status gizi adalah keadaan tubuh sebagai akibat konsumsi makanan dan penggunaan zat gizi. Meningkatkan status gizi masyarakat merupakan salah satu basis pembentukan sumber daya yang berkualitas. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui hubungan status ekonomi keluarga dengan status gizi balita usia 1-3 tahun di wilayah kerja Puskesmas Pujon Kabupaten Malang. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dengan pendekatan cross sectional. Lokasi dan waktu penelitian di wilayah kerja Puskesmas Pujon Kabupaten Malang pada bulan Februari 2021 sampai bulan July 2021. Variabel bebas (X) sosial ekonomi dan variabel terikat (Y) status gizi balita usia 1-3 tahun. Jumlah populasi 30 ibu yang mempunyai balita usia 1-3 tahun dengan sosial ekonomi rendah dengan jumlah sampel 30 responden. Metode pengambilan sampel menggunakan teknik total sampling yaitu teknik penentuan sampel bila semua anggota populasi digunakan sebagai sampel. Data yang diperoleh selanjutnya dianalisis dengan pendekatan statistik deskriptif. Dengan menggunakan metode model regresi linier sederhana. Nilai t hitung variabel sosial ekonomi (X) sebesar 8,540 ttabel 2,048 artinya terdapat hubungan yang signifikan antara status ekonomi (X) dengan status gizi balita usia 1-3 tahun (Y). Nilai F hitung sebesar 72,936 dari nilai F 0,05 (4,20) artinya terdapat hubungan secara simultan atau bersamaan antara variabel sosial ekonomi (X) dengan status gizi balita usia 1-3 tahun (Y). Nilai Rsquare sebesar 0,723 artinya pengaruh sosial ekonomi dengan status gizi balita usia 1-3 tahun sebesar 72,3%, sedangkan 27,7% lainnya dipengaruhi oleh faktor lain yang tidak diteliti.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

biomed

Publisher

Subject

Dentistry Medicine & Pharmacology Public Health Veterinary

Description

Biomed Science : ISSN 2338-5189 (media cetak) , adalah jurnal peer-review yang menerbitkan artikel tentang praktik, teori, dan penelitian di semua bidang kesehatan dan kebidanan. Scope jurnal terdiri dari kebidanan,kesehatan,kesehatan masyarakat Setiap naskah yang diserahkan akan ditinjau oleh satu ...