Intensi penggunaan produk asuransi syariah masih sangat kurang dibandingkan dengan asuransi konvensional, oleh karena itu perlu diketahui hal- hal apa saja yang dapat mempenagaruhi minat masyrakat untuk menggunakan produk asuransi syariah dengan pengetahuan sebagai variabel moderating. Metode penelitian yang digunakan adalah dengan menggunakan data primer yang diperoleh dengan menyebarkan kuesioner kepada masyarakat di Jl Gaharu Kelurahan Durian Kecamatan Medan Timur yang berjumlah 100 sampel. Pendekatan yang digunakan adalah pendekatan kuantitaf. Data tersebut diolah dengan menggunakan software SPSS 23.0. Analisis yang digunakan, Uji validitas dan reabilitas, Uji asumsi klasik, dan Uji Hipotesis. Dengan teknis analisis regresi berganda, Hasil penelitian menunjukkan bahwa kesadaran dan kepercayaan berpengaruh positif dan signifikan terhadap intensi penggunaan produk asuransi syariah. Namun pengetahuan tidak berpengaruh terhadap intensi penggunaan produk asuransi syariah. Dari hasil uji t membuktikan bahwa secara parsial kesadaran, kepercayaan secara simultan berpengaruh signifikan terhadap intensi penggunaan produk asuransi syariah dengan nilai Fhitung lebih besar dari F tabel. Pengetahuan memoderasi kesadaran dan kepercayaan yang berpengaruh positif dan sihnifikan terhadap intensi penggunaan produk asuransi syariah, sehingga dapat dikatakan bahwa keberadaan variabel pengetahuan (sebagai variabel moderating) akan dapat memperkuat atau meningkatkan pengaruh variabel kesadaran dan kepercayaan terhadap variabel intensi penggunaan produk asuransi syariah.
                        
                        
                        
                        
                            
                                Copyrights © 2023