Jurnal Ilmiah MEA (Manajemen, Ekonomi, dan Akuntansi)
Vol 7 No 1 (2023): Edisi Januari - April 2023

PENGARUH CURRENT RATIO, TOTAL ASSET TURNOVER, DEBT TO EQUITY RATIO DAN NET PROFIT MARGIN TERHADAP PERTUMBUHAN LABA PADA PERUSAHAAN MAKANAN DAN MINUMAN YANG TERDAFTAR PADA BEI PERIODE 2017-2021

Damayanti, Silvi Alvina (Unknown)
Erdkhadifa, Rendra (Unknown)



Article Info

Publish Date
08 Apr 2023

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh Current Ratio, Total Asset Turnover, Debt to Equity Ratio, dan Net Profit Margin terhadap pertumbuhan laba pada perusahaan yang terdaftar pada Bursa Efek Indonesia pada periode 2017-2021. Pendekatan penelitian ini yang digunakan yaitu pendekatan kuantitatif. Jenis penelitian yaitu penelitian kuantitatif asosiatif, populasi yang digunakan pada penelitian ini yaitu 26 perusahaan pada sektor makanan dan minuman yang terdaftar pada Bursa Efek Indonesia periode 2017-2021, yang terpilih menjadi 15 perusahaan sebagai sampel yang termasuk kriteria dan teknik sampel porposive. Analisis data yang digunakan yakni menggunakan analisis statistik dengan menggunakan eviews 9. Hasil uji menyatakan bahwa secara simultan variabel Current Ratio, Total Asset Turnover, Debt Equity Ratio, dan Net Profit Margin berpengaruh signifikansi terhadap pertumbuhan laba dengan nilai Adjusted R-squared (R²) sebesar 0,199898. Hal ini menunjukan bahwa variabel bebas yang terdiri dari Current Ratio, Total Asset Turnover, Debt Equity Ratio dan Net Profit Margin mampu menjelaskan variabel pertumbuhan laba sebesar 0,199898. Sedangkan, secara parsial variabel Net Profit Margin berpengaruh signifikansi terhadap pertumbuhan laba. Namun, variabel Current Ratio, Total Asset Turnover dan Debt Equity Ratio tidak berpengaruh signifikansi terhadap pertumbuhan laba

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

mea

Publisher

Subject

Decision Sciences, Operations Research & Management Economics, Econometrics & Finance

Description

Jurnal Manajemen, Ekonomi dan Akuntansi (MEA) Diterbitkan oleh Lembaga Penelitian & Pengabdian Masyarakat Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi (STIE) Muhammadiyah Bandung dimaksudkan sebagai media informasi dan forum pengkajian bidang ilmu Akuntansi, Manajemen, Bisnis dan Ekonomi. Jurnal ini berisikan ...