Jurnal Teknik Ilmu dan Aplikasi
Vol. 1 No. 1 (2020): Jurnal Teknik Ilmu dan Aplikasi

PEMANFAATAN SENAYAN LIBRARY MANAGEMENT SYSTEM (SLiMS) PADA SISTEM SIRKULASI PERPUSTAKAAN POLITEKNIK NEGERI MALANG

Safrilia Hilda Rosyida (Politeknik Negeri Malang)
Dewi Anggraeni (Politeknik Negeri Malang)



Article Info

Publish Date
01 Jan 2020

Abstract

Aplikasi SLiMS sendiri merupakan sebuah aplikasi sistem informasi perpustakaan yang sudah tersebar luar hampir diseluruh Indonesia baik untuk perpustakaan instansi pendidikan maupun komersial. Penggunaan aplikasi tersebut didukung oleh adanya sebuat komunitas yang tersebar hampir dieluruh Indonesia dengan kegiatan yang cukup rutin sehingga ketika ada permasalahan yang ada pada aplikasi ini dapat terpecahkan serta info-info terbaru dari aplikasi ini dapat tersalurkan dengan baik. Kemampuan kinerja SLiMS yang diterapkan di perpustakaan Polinema khususnya bagian sirkulasi dapat meningkatkan mutu serta kualitas perpustakaan secara keseluruhan dikarenakan layanan sirkulasi yang baik merupakan salah satu indikator kinerja dari perpustakaan Polinema. Kegiatan pada layanan sirekulasi antara lain yaitu peminjaman, pengembalian serta perpanjangan. Ketiga hal tersebutlah yang selama ini dilakukan oleh pemustaka di perpustakaan secara umum sehingga mempunyai daya dukung terhadap tingkat kunjungan pemustaka ke perpustakaan. Oleh sebab itu dengan aplikasi SLiMS diharapkan dapat meningkatkan kualitas mutu layanan pada bagian tersebut

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

jtia

Publisher

Subject

Automotive Engineering Chemical Engineering, Chemistry & Bioengineering Civil Engineering, Building, Construction & Architecture Computer Science & IT Control & Systems Engineering Electrical & Electronics Engineering Energy Engineering Industrial & Manufacturing Engineering Mechanical Engineering

Description

Jurnal Teknik Ilmu dan Aplikasi (JTIA) merupakan sarana bagi para peneliti, akademisi, dan praktisi untuk mempublikasikan hasil penelitian, temuan, konsep, ataupun gagasan terkini khususnya dalam bidang keteknikan. JTIA terbit 2 kali dalam setahun yaitu pada bulan Januari dan Juli. Artikel yang ...