Metode Kanguru adalah metode perawatan dini dengan sentuhan kulit antara ibu dan bayi baru lahir dalam posisi seperti kanguru. Dengan metode ini mampu memenuhi kebutuhan dasar bayi baru lahir prematur dengan menyediakan situasi dan kondisi yang mirip dengan rahim ibu. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui pengaruh metode Kangaroo Mother Care terhadap perubahan tanda-tanda vital pada bayi berat badan lahir rendah. Jenis penelitian ini adalah eksperimen yang bersifat quasi eksperiment (eksperimen semu) dengan model rancangan one group pretest postest dimana Lokasi penelitian dilaksanakan di Ruang Perinatologi Rumah Sakit Sawit Indah Perbaungan. Adapun populasi dari penelitian ini BBLR di Rumah Sakit Sawit Indah Perbaungan dengan jumlah 10 orang pada bulan November dengan jumlah sampel yang dibuka 10 orang menggunakan teknik total sampling. Hasil Uji statistik didapatkan nilai p= 0,002 (α=0,05) yang berarti ada pengaruh metode Kangaroo Mother Care terhadap perubahan tanda-tanda vital pada bayi berat badan lahir rendah (BBLR). Hasil interval dapat dipercaya bahwa 95% percaya perbedaan suhu tubuh sebelum dan sebelum dilakukan metode Kangaroo Mother Care adalah 1.090C.
Copyrights © 2022