Penelitian ini didasarkan pada permasalahan masih kurangnya kepatuhan wajib pajak kendaraan bermotor yang dapat dilihat dari banyaknya wajib pajak yang terjerat razia maupun door to door serta besarnya angka tunggakan pajak. Beberapa faktor yang berkorelasi dengan kepatuhan wajib pajak yaitu faktor demografi dan insentif pajak sehingga penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh usia, gender, tingkat pendidikan, tingkat penghasilan, jenis pekerjaan, status pernikahan dan insentif pajak terhadap tingkat kepatuhan wajib pajak kendaraan bermotor di Kantor Samsat Kota Gorontalo. Jenis penelitian adalah penelitian kuantitatif dengan teknik pengumpulan data menggunakan data primer berupa kuesioner yang disebarkan langsung kepada wajib pajak yang terdaftar di Kantor Samsat Kota Gorontalo. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa secara parsial usia, gender, tingkat pendidikan dan insentif pajak berpengaruh signifikan terhadap kepatuhan wajib pajak kendaraan bermotor, sementara tingkat penghasilan, jenis pekerjaan dan status pernikahan tidak berpengaruh signifikan terhadap kepatuhan wajib pajak kendaraan bermotor. Hasil pengujian secara simultan menunjukkan bahwa usia, gender, tingkat pendidikan, tingkat penghasilan, jenis pekerjaan, status pernikahan dan insentif pajak berpengaruh sebesar 44,4%. terhadap tingkat kepatuhan wajib pajak kendaraan bermotor. Sementara sisanya 55,6% dipengaruhi oleh variabel lain yang tidak diteliti dalam penelitian ini. Kata Kunci: faktor demografi; insentif pajak; kepatuhan wajib pajak
Copyrights © 2023