Perusahaan yang bergerak di bidang kuliner membutuhkan komsumen aktif yang melakukan transaksi berulang untuk mempertahankan eksistensi dan meningkatkan usaha. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui pengaruh secara parsial dan simultan dari variabel kualitas layanan, promosi penjualan dan keputusan pembelian ulang, dimana pada penelitian ini menggunakan pendekatan penelitian kuantitatif dengan jumlah sampel sebanyak 100 pelanggan jasa grabfood di kota Makassar dengan metode analisis regresi berganda bantuan aplikasi SPSS.26. Temuan penelitian ini menunjukkan bahwa terdapat pengaruh positif dan signifikan dari kualitas layanan terhadap keputusan pembelian ulang, dan begitu juga dengan pengujian parsial dari promosi penjualan terhadap keputusan pembelian ulang bermakna pengaruh positif dan signifikan, sedangkan pengujian secara simultan menunjukkan bahwa kualitas layanan dan promosi penjualan berpengaruh positif dan signifikan terhadap keputusan pembelian ulang.
Copyrights © 2021