Jurnal Akuntansi Manado (JAIM)
Volume 2. Nomor 3. Desember 2021

PENGARUH LINGKUNGAN WAJIB PAJAK DAN SANKSI PERPAJAKAN TERHADAP KEPATUHAN WAJIB PAJAK DALAM MEMBAYAR PAJAK : STUDI DI KELURAHAN MAESA UNIMA KABUPATEN MINAHASA

Trindah Joalgabsa (Mahasiswa)
Roy Pangkey (Manado state University)
Meidy Kantohe (Manado state University)



Article Info

Publish Date
31 Dec 2021

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh lingkungan Wajib Pajak dan Sanksi Perpajakan terhadap Kepatuhan Wajib Pajak Bumi dan Bangunan Pedesaan dan Perkotaan di Kelurahan Maesa Unima Kabupaten Minahasa. Metode penelitian yang digunakan adalah metode kuantitatif. Teknik pengumpulan data menggunakan kuesioner dan dokumentasi. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa: 1) Lingkungan Wajib Pajak berpengaruh positif dan signifikan terhadap Kepatuhan Wajib Pajak dalam membayar PBB P2 di Kelurahan Maesa Unima Kabupaten Minahasa, 2) Sanksi Perpajakan berpengaruh positif dan signifikan terhadap Kepatuhan Wajib Pajak dalam membayar PBB P2 di Kelurahan Maesa Unima Kabupaten Minahasa, 3) Lingkungan Wajib Pajak dan Sanksi Perpajakan secara simultan berpengaruh terhadap Kepatuhan Wajib Pajak dalam membayar PBB P2 di kelurahan Maesa Unima Kabupaten Minahasa. Pengaruh Lingkungan Wajib Pajak dan Sanksi Perpajakan berpengaruh terhadap kepatuhan Wajib Pajak dalam membayar PBB P2 di kelurahan Maesa Unima sebesar 38,56% sedangkan sisanya sebesar 61,44% dipengaruhi oleh variabel lain yang tidak diteliti dalam penelitian ini.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

jaim

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance Social Sciences

Description

Jurnal Akuntansi Manado (JAIM) is an open access journal published by Accounting Departement of Economic Faculty Manado State University in collaboration with Institute of Indonesia Chartered Accountants-KAPd. The journal aims to provide a qualify accounting articels produce by Lecturers, ...