Schema: Journal of Psychological Research
Volume 5 No.1 Mei 2019

RANCANGAN MODUL PENDAMPINGAN PSIKOLOGIS BERBASIS AGAMA DALAM PENURUNAN SIMPTOM STRES (Studi pada Ibu dari Pasien Leukeumia di Yayasan Kasih Anak Kanker Bandung)

Ritmi Nur Hamidah Ihsan (PT. Permodalan Nasional Mardani (Persero))
Sutardjo A Wiramihardja (Fakultas Psikologi Universitas Islam Bandung)
Suci Nugraha (Fakultas Psikologi Universitas Islam Bandung)



Article Info

Publish Date
14 Aug 2020

Abstract

Leukeumia merupakan salah satu jenis kanker yang banyak menyerang anak-anak. Memiliki anak yang menderita leukemia akan menimbulkan dampak bagi orangtua, khususnya ibu. Namun, karena kondisi sakit anaknya membuat ibu tersebut membutuhkan sumber daya dari luar dirinya untuk membantu menurunkan stres, yang mana menurut Lazarus disebut dengan support. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif yang terdiri dari kegiatan perancangan modul dan uji coba modul. Modul ini diujicobakan kepada 4 orang relawan yang tercatat sebagai pendamping di Yayasan Kasih Anak Kanker Bandung. Dari hasil penelitian ini, didapat rancangan modul pendampingan psikologis berbasis agama. Pendampingan psikologis berbasis agama adalah suatu rangkaian kegiatan menemani klien dengan menggunakan langkah-langkah yang diintegrasikan dengan nilai-nilai dan ajaran agama Islam. Nilai-nilai agama Islam terletak pada pemberian materi-materi psikologis yang dikaitkan dengan materi-materi islami berdasarkan Al Qur’an dan Hadits dalam kegiatan pendampingan. Dari hasil uji coba modul ditemukan bahwa materi dan metode penyampaian materi dalam modul masih perlu diperbaiki.

Copyrights © 2019






Journal Info

Abbrev

schema

Publisher

Subject

Social Sciences

Description

Schema : Journal of Psychological Research publishes academic research articles on theoretical and applied studies and focuses on Psychology with the following scope : Broken Home, Organizational Culture, Celebrity Worship, Delinquency, Early Adulthood, Work Discipline, Social Support, Health ...