Era transformasi digital berdampak pada banyak aspek kehidupan di masyarakat, termasuk juga di beragam area stakeholder. Proses digitalisasi merupakan tahap yang kompleks, sebab di dalamnya terdapat alih bentuk dari dokumen yang tertulis secara manual, menjadi digital. Digitalisasi menjadi tahapan penting dalam penyebaran informasi, sebab memiliki keterjangkauan lebih luas, dan perekaman data bisa terjaga kualitasnya sampai pada waktu yang cukup panjang. Stakeholder pemerintahan, dalam hal ini, belum semua memiliki kesadaran atas literasi digital, terutama bagi yang berada di area edukasi terkait bidang kompetensinya. Fenomena tersebut di atas melatarbelakangi dilaksanakannya kegiatan pengabdian yang ditujukan bagi masyarakat produktif, yaitu Instruktur Citra Iswara di Bidang Jalan, Perumahan dan Pengembangan Infrastruktur Wilayah V Yogyakarta. Kegiatan ini bertujuan untuk mengoptimalisasi penyusunan media pembelajaran digital menggunakan aplikasi sederhana, yang dapat bermanfaat mendukung tumbuhnya literasi digital. Literasi digital dalam kegiatan ini, diartikan sebagai kemampuan untuk menggunakan teknologi digital dalamĀ mencari, menyusun, dan menyebarkan sebuah informasi. Metode kegiatan dilakukan dengan pendekatan pembelajaran kontekstual dan diskusi partisipatif. Dari hasil kegiatan, dapat disimpulkan bahwa aplikasi digital sederhana dapat mengoptimalisasi tumbuhnya literasi digital, meski, faktor demografis seperti usia, serta perangkat teknologi yang dimiliki, merupakan faktor pendukung yang perlu dicermati.
Copyrights © 2023