Abstract: This research intends to determine the impact of board gender diversity on the financial performance of Indonesian listed companies during the year of 2015 – 2019. The companies studied are construction and infrastructure sector companies related to toll roads, airports, ports, and the like. Purposive sampling method was used to determine the sample selection. Of the 23 companies that became the population, the final sample was 11 companies. The company's financial performance is measured using ROA (Return on Assets) as the dependent variable, while the board gender diversity as the independent variable is measured in three ways using the proportion of female directors, the proportion of female commissioners, and Blau Index. Firm size is also used in this research as a control variable. This study uses panel data as measured by multiple linear regression analysis method. The outcomes of this research show that board gender diversity has no significant effect on ROA. Abstrak: Penelitian ini memiliki sasaran untuk mengetahui apakah keragaman gender dewan berdampak kepada kinerja keuangan perusahaan di Indonesia selama tahun 2015 – 2019. Perusahaan yang diteliti adalah perusahaan sektor konstruksi dan infrastruktur yang terkait dengan jalan tol, bandara, pelabuhan, dan sejenisnya. Metode purposive sampling diterapkan dalam pemilihan sampel. Dari 23 perusahaan yang ditetapkan sebagai populasi, sebanyak 11 perusahaan terpilih menjadi sampel akhir. Kinerja keuangan perusahaan diukur dengan ROA (Return on Assets) sebagai variabel dependen. Tiga variabel independen yang digunakan untuk mengukur keragaman gender dewan yaitu dengan proporsi direksi wanita, proporsi dewan komisaris wanita, dan Indeks Blau. Selain itu, ada pula ukuran perusahaan sebagai variabel kontrol. Metode analisis regresi linier berganda ditetapkan sebagai metode pengukuran data panel pada penelitian. Hasil dari riset ini tidak menemukan bahwa keragaman gender dewan memiliki pengaruh signifikan atas ROA.
                        
                        
                        
                        
                            
                                Copyrights © 2022