Abstrak: Hubungan Status Gizi Terhadap Memori Jangka Pendek Anak Usia6-12 Tahun di SD Negeri 1 Srengsem. Memori jangka pendek merupakanaktivitas penerimaan yang berguna untuk menyimpan informasi secara terbatas.Secara fungsi tugas memori jangka pendek untuk mengorganisasikan informasi,memberi makna informasi dan membentuk pengetahuan untuk di simpan padamemori jangka Panjang. Beberapa faktor yang dapat mempengaruhi memorijangka pendek yaitu status gizi. Tujuan penelitian untuk mengetahui hubunganstatus gizi dengan memori jangka pendek anak usia 6-12 tahun. Penelitian inimerupakan penelitian kuantitatif dan rancangan penelitian yang digunakan yaituobservasional analitik dengan pendekatan crossectional. Populasi dalam penelitianini adalah semua siswa di SDN 1 Srengsem yang berusia 6-12 tahun. Sampel yangdigunakan berjumlah 225 siswa yang dipilih dengan metode statified randomsampling. Pengambilan data dilakukan dengan pengukuran berat dan tinggi badananak serta melakukan tes digit span. Uji statistik dengan menggunakan ujiSpearman. Hasil uji statistik menunjukan jenis kelamin perempuan 136 responden(60,3%), memori jangka pendek yang bagus berjumlah 114 responden (50,7%)dan status gizi normal sebanyak 151 responden (13,8%). Ada hubungan antarastatus gizi dan memori jangka pendek anak usia 6-12 tahun di SDN 1 Srengsemdengan nilai ρ value 0,000 atau < 0,05.
Copyrights © 2023