eProceedings of Applied Science
Vol 9, No 2 (2023): April 2023

Aplikasi Berbasis Web Untuk Pengelolaan Aktiva Tetap Dan Penyusutan Dengan Menggunakan Metode Garis Lurus (Studi Kasus: Ahadiat Hotel Dan Bungalow, Bandung)

Melli Meilawati (Telkom University)
Irna Yuniar (Telkom University)
Raswyshnoe Boing Kotjoprayudi (Telkom University)



Article Info

Publish Date
08 May 2023

Abstract

Abstrak: Hotel Ahadiat merupakan salah satu perusahaan jasa yang bergerak di bidang perhotelan yang menyediakan banyak fasilitas seperti penyewaan kamar, restoran, tempat pernikahan, tempat rapat, danau buatan, dan lain-lain. Aktiva tetap pada industri perhotelan sangat penting terutama memberikan kenyamanan untuk konsumen. Tetapi untuk pengelolaan aktiva tetap seperti perolehan, penyusutan, pemeliharaan, perbaikan, dan penghapusan aktiva tetap maasih dilakukan secara manual pada Hotel Ahadiat. Aktiva tetap pada hotel terlalu banyak, sehingga jika semua pencatatan dari perolehan hingga penghapusan aktiva tetap dilakukan secara manual sangat kurang efisien. Banyaknya aktiva tetap di Hotel Ahadiat tidak dikelola dan dicatat secara terperinci sehingga banyak data-data aktiva tetap yang tidak tercatat dengan baik, seperti ketidaksesuaian data dengan aktiva tetap yang ada di Hotel Ahadiat apabila ada aktiva tetap yang hilang dan jika sudah tidak layak pakai. Untuk mengatasi permasalahan tersebut dibangun sebuah aplikasi berbasis web yang dapat mengelola perolehan, penyusutan, perbaikan dan pemeliharaan untuk aktiva tetap. Aplikasi ini dibangun dengan metode berorientasi objek dan pengembangan model SDLC serta menggunakan bahasa pemrograman PHP, Framework CodeIgniter serta menggunakan metode pengujian black box testing. Aplikasi ini memiliki fungsionalitas untuk pencatatan atas perolehan, penyusutan, perbaikan, pemeliharaan dan penghapusan aktiva tetap, membuat laporan kartu asset, jurnal umum dan buku besar.Kata Kunci—aktiva tetap; pengelolaan; penyusutan; framework codeigniter; SDLC; PHP;

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

appliedscience

Publisher

Subject

Computer Science & IT Decision Sciences, Operations Research & Management Electrical & Electronics Engineering

Description

Merupakan media publikasi proyek akhir keahlian vokasi lulusan Universitas Telkom. Karya tulis proyek akhir keahlian vokasi yang diunggah melalui prosedur pemeriksaan (reviewer) dan approval pembimbing ...