SEIKO : Journal of Management & Business
Vol 6, No 1 (2023): January - Juny

Pengaruh Keamanan Dan Kemudahan Terhadap Keputusan Pembelian Secara Online Di Tokopedia

Atmawijaya, Antony Putra (Unknown)
Supriyono, Supriyono (Unknown)



Article Info

Publish Date
20 Apr 2023

Abstract

Tujuan yang hendak diraih dari penelitian ini yaitu untuk mengetahui pengaruh dari keamanan, kemudahan terhadap keputusan pembelian di Tokopedia secara online. Serta mengetahui variabel mana yang berpengaruh dominan diantara keamaan dan kemudahan terhadap keputusan pembelian di Tokopedia secara online. Pengguna Tokopedia di Kota Surabaya yang sudah membeli di Tokopedia secara online menjadi populasi pada penelitian ini. Sementara jenis data yang dipakai yaitu data primer dan sekunder dan teknik pengambilan sampel mempergunakan teknik non probability sampling dan sampel yang didapatkan berjumlah 50 responden. PLS (Partial Least Square) menjadi teknik analisa yang dipakai pada penelitian ini. Penelitian menghasilkan bahwasanya secara positif signifikan keamanan serta kemudahan berpengaruh pada keputusan pembelian online. Sementara yang berpengaruh dominan pada keputusan pembelian online yaitu kemudahan. Sesuai hal itu menandakan bahwasanya hipotesis penelitian ini semuanya telah terbukti kebenarannya. Kata Kunci: Keamanan; Kemudahan; Keputusan Pembelian.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

seiko

Publisher

Subject

Social Sciences

Description

The Journal Management & Business (SEJaman) provides a forum for academics and professionals to share the latest developments and advances in knowledge and practice of management business both theory and practices. It aims to foster the exchange of ideas on a range of important management subjects ...