Equity: Jurnal Akuntansi
Vol 3, No 2: April 2023

Efektivitas Penerapan PP Nomor 23 Tahun 2018 dalam Meningkatkan Kepatuhan Wajib Pajak UMKM di KPP Pratama Mojokerto

Mohammad Zaki Fuadi (Program Studi Akuntansi Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Bhayangkara Surabaya, Indonesia)



Article Info

Publish Date
16 May 2023

Abstract

Dalam penelitian ini menggunakan teknik analisis yang digunakan yaitu deskriptif kualitatif, dengan menggunakan metode wawancara dan dokumentasi. Penelitian ini dilakukan di KPP Pratama Mojokerto. Dalam menganalisis data peneliti mengunakan rumus ukuran kepatuhan. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa tingkat kepatuhan Wajib Pajak UMKM masih sangat rendah, hal ini diketahui dari tiga faktor meliputi Kesadaran Wajib Pajak, Pemahaman Wajib Pajak, dan Sosialisasi Pajak. Kesadaran Wajib Pajak yang masih rendah karena dari jumlah wajib pajak yang sudah melapor SPT lebih sedikit di bandingkan dengan jumlah wajib pajak yang terdaftar. Pemahaman Wajib Pajak UMKM hanya mengetahui atas tarif yang dikenakan pajak pada UMKM. Sosialisasi yang diterima Wajib Pajak belum maksimal karena UMKM tidak mendapatkan sosialisasi secara langsung dari pihak yang berwenang. Jadi terkait penerapan PP Nomor 23 tahun 2018 sebagai pengganti PP Nomor 46 tahun 2013 guna untuk meningkatkan kepatuhan wajib pajak UMKM masih dikatakan kurang efektif.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

equity

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance Social Sciences

Description

Equity: Jurnal Akuntansi merupakan jurnal elektronik yang berisikan artikel ilmiah, hasil penelitian dan pengabdian masyarakat dalam bidang ekonomi akuntansi. Jurnal ini diterbitkan oleh Program Studi Akuntansi, Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Bhayangkara Surabaya. Equity: Jurnal Akuntansi ...