Al-Kharaj: Jurnal Ekonomi, Keuangan & Bisnis Syariah
Vol 5 No 6 (2023): Al-Kharaj: Jurnal Ekonomi, Keuangan & Bisnis Syariah

Pengaruh Aktivitas, Leverage, dan Likuiditas terhadap Profitabilitas Perusahaan Textile dan Garment di BEI

Bahruddin Zaki (Universitas Pembangunan Nasional Veteran Jawa Timur)
Rahman Amrullah Suwaidi (Universitas Pembangunan Nasional Veteran Jawa Timur)



Article Info

Publish Date
01 May 2023

Abstract

Salah satu industri yang berkontribusi di Indonesia adalah industri tekstil dan garmen. Namun, dari tahun 2017 hingga 2021, profitabilitas perusahaan tekstil dan garmen yang tercatat di Bursa Efek Indonesia sebenarnya mengalami penurunan. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk melihat apakah aktivitas, leverage, dan likuiditas mempengaruhi profitabilitas perusahaan tekstil dan garmen yang tercatat di Bursa Efek Indonesia antara tahun 2017 dan 2021. Aplikasi SPSS digunakan untuk mendukung teknik analisa dengan menggunakan regresi linier berganda. Data yang digunakan dalam penelitian ini berasal dari laporan keuangan yang di ambil melalui website Bursa Efek Indonesia dan merupakan data panel serta data sekunder. 15 perusahaan yang bergerak di bidang tekstil dan garmen dipilih sebagai sampel penelitian dengan menggunakan pendekatan purposive sampling. Analisis penelitian ini menunjukkan bahwa likuiditas dengan proksi Current Ratio dan aktivitas dengan proksi TATO keduanya berpotensi mempengaruhi profitabilitas (ROA) secara nyata dengan arah positif. Sedangkan leverage dengan proksi DAR berpotensi mempengaruhi profitabilitas (ROA) secara nyata dengan arah negatif.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

alkharaj

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance Social Sciences

Description

AL-KHARAJ: The Journal of Islamic Economics, Finance & Business is a scientific journal published by the Center for Research and Strategic Studies (PRKS) of the Institute of Islamic Religion (IAI) National Laa Roiba Bogor. This journal contains scientific papers from academics, researchers and ...