Abstrak; Artikel ini ditulis dengan tujuan untuk memberikan sebauh gambaran untuk para da’i mengenai konsep dakwah tentang toleransi jika menghadapi madd’u/masyarakat yang plural dan menjadi sebuah solusi untuk memberikan suatu konsep dakwah toleransi pada setiap ustadz di pendesaan, manfaat penelitian ini guna untuk masyarakat plural serta organisasi yang bersangkutan dengan toleransi. Dalam peneitian ini menggunakan metode kualitatif dengan mendapatkan sumber dari lapangan melalui wawancara terhadap yang bersangkutan. Hasi dari penelitian ini adalah konsep yang digunakan oleh ustadz Muhammad Basyirudin dalam dakwah toleransi pada masyaraat plural adalah konsep dakwah ramah, konsep tolong menolong, konsep menerima pendapat orang lain, konsep tidak ikut campur dalam urusan agama, dan konsep mencintai dengan tidak menghakimi. Kata Kunci; Konsep Dawah, Toleransi, Masyarakat Plural
Copyrights © 2023