Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kenapa biaya upah manolan menjadi biaya yang paling besar dan paling memberatkan pada Kantor Gudang Hasil PT. XYZ. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian kualitatif deskriptif. Teknik penelitian yang digunakan adalah identifikasi langsung dan informasi langsung dari kepala Gudang hasil. Teknik analisis data yang digunakan adalah teknik analisis data kualitatif Miles dan Huberman. Hal ini terlihat dari hasil penelitian pembayaran upah manol sudah baik dan memiliki batas minimum perhari (UMK). Namun masih terdapat beberapa kekurangan atau kelemahan dimana ketika dalam satu hari upah tidak mencapai batas minimum (UMK) maka perusahaan harus mengeluarkan biaya lebih untuk menutup biaya tersebut. Biaya yang dikeluarkan cukup besar yaitu Rp 40.000.000 – Rp 50.000.000 setiap bulannya informasi dari kepala Gudang Hasil PT. XYZ.
Copyrights © 2023