Kupna Akuntansi: Kumpulan Artikel Akuntansi
Vol 2 No 1 (2021): Kupna Akuntansi: Kumpulan Artikel Akuntansi

Pengaruh Kompleksitas Tugas Audit dan Skeptisme Profesional Terhadap Kualitas Hasil Audit (Study Empiris Pada Auditor BPK Perwakilan Provinsi Maluku)

Alfrin Ernest Marthen Usmany (Universitas Pattimura)
Engrith Grafelia Leunupun (Unknown)



Article Info

Publish Date
27 Nov 2021

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk untuk menganalisis pengaruh kompleksitas tugas audit terhadap kualitas hasil audit Auditor BPK Perwakilan Provinsi Maluku, dan menganalisis pengaruh profesional skeptisme terhadap kualitas hasil audit Auditor BPK Perwakilan Provinsi Maluku. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh auditor BPK Perwakilan Propinsi Maluku. Jumlah auditor BPK Perwakilan Provinsi Maluku sebanyak 32 Auditor, dan kesemuanya dijadikan sebagai sampel. Terdapat hubungan negatif namun tidak signifikan kompleksitas tugas audit terhadap kualitas hasil audit sehingga hipotesis yang diusulkan dalam penelitian ini ditolak. Hal ini dibuktikan dengan nilai koefisien sebesar - 0,0860dan nilai p-value sebesar 0,534, selain itu juga terdapat hubungan positif dan signifikan skeptisme profesional terhadap kualitas hasil audit sehingga hipotesis yang diusulkan dalam penelitian ini diterima. Hal ini dibuktikan dengan nilai koefisien sebesar 0,831dan nilai p-value sebesar 0,001.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

kupna

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance

Description

KUPNA AKUNTANSI adalah jurnal yang dapat diakses oleh publik dan diterbitkan oleh Program Studi Akuntansi PSDKU Universitas Pattimura di Kabupaten Maluku Barat Daya. Jurnal ini diterbitkan dua kali setahun, setiap bulan Mei dan November. Jurnal ini berisi artikel yang dikemas dari hasil penelitian ...