Stres kerja berpengaruh besar dalam kelancaran untuk mencapai tujuan karyawan, ketika karyawan mengalami stres maka akan membuat karyawan berpikir negatif dan mengganggu karyawan saat berlangsungnya proses bekerja. Penelitian ini mencoba meneliti korelasi kecerdasan emosional, keharmonisan keluarga, dan kualitas lingkungan kerja dengan stres kerja pada karyawan sma batik surakarta. Sampel yang digunakan yaitu 131 karyawan SMA Batik Surakarta. Menggunakan metode kuantitatif dengan bantuan SPSS, di dapatkan hasil penelitian yaitu kecerdasan emosional berpengaruh terhadap stres kerja, namun keharmonisan keluarga dan kualitas lingkungan kerja tidak berpengaruh terhadap stres kerja. Namun begitu, kecerdasan emosional, keharmonisan keluarga, dan kualitas lingkungan kerja bersama-sama berpengaruh terhadap stres kerja.
Copyrights © 2023