Keberadaan JPO (jembatan penyeberangan orang) di Kota Makassar yang memprihatinkan. Lalu lintas yang padat tentunya sangat memerlukan JPO karena bertujuan untuk keselamatan penyeberang jalan. Untuk mengetahui bagaimana kinerja JPO Jl. perintis kemerdekaan dan JPO jl. urip sumohardjo dengan mencari data terkait tentang potensi penyeberang yang melalui jalan dan jembatan, lama waktu penyeberangan, data terkait lalulintas. Dan ditinjau dari segi keamanan, kenyamanan, serta kemudahan JPO dengan membagikan kuesioner pada pengguna JPO sesuai dengan jumlah sampel. Didapatkan bahwa kinerja JPO di jl perintis kemerdekaan dan di jl. urip sumohardjo masih perlu diadakan evaluasi agara supaya penggunaan jembatan penyeberangan bisa lebih optimal lagi. Persentase perilaku pengguna JPO di Jl. Perintis Kemerdekaan dari tingkat Keamanan sebanyak 51.75% dan JPO di Jl. Urip Sumohardjo sebanyak 50%. Ditinjau dari tingkat kenyamanan pada JPO di Jl. Perintis Kemerdekaan sebanyak 53.53% dan JPO di Jl. Urip Sumohardjo sebanyak 49.6%. Dari tingkat kemudahan JPO di Jl. Perintis Kemerdekaan sebanyak 52.7% dan JPO di Jl. Urip Sumohardjo sebanyak 51.6%. Kemudian penyeberang pejalan kaki di sekitar area JPO di Jl. Perintis Kemerdekaan paling banyak yaitu pada jam 12.00 - 13.00 sebanyak 33 orang, jumlah kendaraan tertunda sebanyak 54 kendaraan, dan lama waktu tertunda sebanyak 63.8 detik. Sedangkan penyeberang pejalan kaki di sekitar area JPO di Jl. Urip Sumohardjo paling banyak yaitu pada jam 16.00 - 17.00 sebanyak 71 orang, jumlah kendaraan tertunda sebanyak 130 kendaraan, dan lama waktu tertunda sebanyak 77.9 detik.
Copyrights © 2019