Organisasi perlu memiliki karyawan yang menunjukkan perilaku Organizational Citizenship Behavior (OCB), seperti memberikan bantuan kepada rekan kerja lainnya, bersedia melaksanakan tugas tambahan, menghindari konflik dengan sesama rekan kerja, mematuhi peraturan yang berlaku, serta siap menanggung beban dan gangguan pekerjaan yang mungkin timbul sewaktu-waktu. Pengalaman kerja menjadi aset utama bagi seseorang dalam terlibat dalam bidang pekerjaan tertentu. Dengan memanfaatkan pengalaman kerja yang dimiliki, organisasi dapat menghasilkan tenaga kerja yang berkualitas, yang pada akhirnya akan memberikan kontribusi terbaik dalam mencapai tujuan perusahaan. Peneliti memiliki minat untuk mengeksplorasi hubungan antara pengalaman kerja dan perilaku kewarganegaraan organisasional terhadap kinerja tenaga outsourcing di PT PLN Unit Layanan Mande Cianjur. Penelitian ini menunjukkan bahwa gambaran pengalaman kerja, perilaku kewarganegaraan organisasional, dan kinerja tenaga outsourcing di PT PLN Unit Layanan Mande Cianjur sudah berada pada tingkat yang baik. Selain itu, terdapat pengaruh signifikan antara pengalaman kerja dan perilaku kewarganegaraan organisasional terhadap kinerja tenaga outsourcing di PT PLN Unit Layanan Mande Cianjur, baik secara simultan maupun secara parsial.
Copyrights © 2023