Membuka warung makan adalah salah satu cara Bapak Wardi dalam menciptakan lapangan pekerjaan. Bapak Wardi membuka usaha dengan nama “WM Pak Wardi” yang berada di desa Colomadu. Dalam penelitian ini bertujuan untuk menganalisis niat beli konsumen terhadap usaha bapak Wardi “WM Pak Wardi”. Masalah yang dihadapi oleh “WM Pak Wardi” adalah pendapatan yang menurun, karena banyaknya restoran baru. Dan penelitian ini juga bertujuan untuk mengetahui strategi Pak Wardi dalam menjalankan usaha “WM Pak Wardi” di Colomadu. Data dalam penelitian ini di peroleh dengan melakukan wawancara langsung dengan Pak Wardi dan istrinya selaku pemilik dari “WM Pak Wardi”. Dari data tersebut kemudian didianalisa secara kualitatis. Hasil penelitian menunjukan bahwa kurangnya pegetahuan akan teknologi dalam dunia bisnis yang membuat “WM Pak Wardi” sepi pengunjung. Namun dengan diberikan improvisasi pada warung makan Pak wardi diharapkan dapat meningkatkan penjualan dan memperluas jangkauan konsumen.
Copyrights © 2023