Jurnal Teknik Elektro Uniba (JTE Uniba)
Vol. 7 No. 2 (2023): JTE UNIBA (Jurnal Teknik Elektro Uniba)

Rancang Bangun Sistem Pembangkit Listrik Tenaga Surya (PLTS) Sebagai Catu Daya Pompa Air Submersible

Suratno Suratno (Politeknik Negeri Samarinda)
Bayu Dwi Cahyono (Politeknik Negeri Samarinda)



Article Info

Publish Date
28 Apr 2023

Abstract

Pembangkit Listrik Tenaga surya (PLTS) sangat bagus untuk digunakan di wilayah Indonesia yang memiliki potensi intensitas penyinaran matahari sebesar 207.8 GW serta memiliki sistem dan instalasi yang praktis. Pengguna PLTS di Indonesia jumlahnya terus meningkat terutama dalam skala rumah tangga. Namun sebagian besar masyarakat dihadapkan dengan berbagai macam permasalahan tentang bagaimana memilih panel surya dan komponen-komponen yang memiliki kualitas yang baik. Penelitian ini dilakukan untuk merancang, mengetahui serta kemampuan menguji kualitas panel surya dengan membandingkan tegangan, arus, dan daya yang dihasilkan oleh panel. Parameter yang menjadi tolak ukur dalam pengukuran adalah suhu pada permukaan panel surya dan iradiasi cahaya matahari untuk mengetahui kinerja dan menghitung nilai efisiensi panel surya. Berdasarkan acuan dan referensi yang digunakan, hasil dari perancangan ini menggunakan dua buah panel surya monocrystaline sebesar 320 Wattpeak dengan beban pompa air ± 350 W. Efisiensi konversi energi matahari terbesar yang diperoleh adalah sebesar 37,64% dan efisiensi konversi terkecil adalah sebesar 9,91%. Dengan rata-rata efisiensi konversi energi terhitung antara 18,46 % sampai dengan 20,62 %. Efisiensi pompa air submersible yang disupai oleh sistem sebesar 77.3 %. Perancangan ini diharapkan mampu membantu para pembaca dalam proses pembelajaran dan dapat menjadi acuan dalam proses perencanaan.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

JTE

Publisher

Subject

Computer Science & IT Control & Systems Engineering Electrical & Electronics Engineering Energy Industrial & Manufacturing Engineering

Description

JTE UNIBA (Jurnal Teknik Elektro UNIBA) E-ISSN 2549-0842 dan 2528-6498 (media cetak), adalah jurnal ilmiah yang mempublikasikan hasil penelitian di bidang inovasi teknologi terapan dengan cakupan: Teknik Mesin, Teknik Elektro, Teknik Elektronika, teknik Kontrol dan Instrumentasi ,Teknik Informatika, ...