Genta Mulia : Jurnal Ilmiah Pendidikan
Vol. 14 No. 2 (2023): JURNAL GENTA MULIA

ANALISIS PEMBELAJARAN MODEL WEBBED TERHADAP KETERAMPILAN MENULIS SISWA KELAS RENDAH SEKOLAH DASAR

Ega Komalaningsih (Universitas Negeri Jakarta)
Endang M Kurnianti (Universitas Negeri Jakarta)
Uswatuh Hasanah (Universitas Negeri Jakarta)



Article Info

Publish Date
12 Jun 2023

Abstract

Dalam penelitian ini, tujuan utamanya adalah untuk menganalisis pengaruh pembelajaran model webbed terhadap keterampilan menulis siswa kelas rendah sekolah dasar. Untuk mencapai tujuan tersebut, digunakan metode penelitian kualitatif dengan pendekatan studi literatur. Metode ini melibatkan identifikasi, pengkajian, evaluasi, dan interpretasi terhadap penelitian-penelitian yang sudah ada yang berkaitan dengan pembelajaran model webbed dan keterampilan menulis siswa. Berdasarkan hasil analisis data penelitian yang telah direview memiliki hasil yang signifikan atau memiliki hubungan positif dengan adanya penggunaan pembelajaran model terpadu model webbed yang dapat membangkitkan motivasi siswa untuk memperluas pemahaman dan dapat meningkatkan keterampilan menulis bagi siswa. Efektivitas pembelajaran model webbed juga berpengaruh terhadap peningkatan keterampilan menulis siswa. Peningkatkan yang disebutkan yaitu bahwa pembelajaran menulis dengan bantuan pembelajaran terpadu model webbed yang dilakukan oleh guru terasa lebih menyenangkan karena dengan adanya pembelajaran tersebut siswa terlihat aktif dalam proses belajarnya, termotivasi, dan senang mengikuti pembelajaran di kelas.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

gm

Publisher

Subject

Aerospace Engineering

Description

Jurnal Ilmiah dengan fokus semua bidang Pendidikan (pendidikan dasar hingga perguruan tinggi). Journal ini di publish secara berkala yang diperuntukkan bagi dosen, mahasiswa dan pemerhati kependidikan untuk menyebarluaskan hasil kajian, pemikiran dan penelitian yang relevan dalam bidang pendidikan ...