SYARIATI : Jurnal Studi Al-Qur'an dan Hukum
Vol 9 No 1 (2023): SYARIATI : Jurnal Studi Al Qur'an dan Hukum

Academic Fraud Ditinjau Dari Fraud Diamond, Gone Theory dan Religiusitas Perspektif Etika Islam

Kurniawati Mutmainah (Universitas Sains Al-Qur'an (UNSIQ) Jawa Tengah di Wonosobo)
Nur Maghfiroh (Universitas Sains Al-Qur'an (UNSIQ) Jawa Tengah di Wonosobo)



Article Info

Publish Date
01 May 2023

Abstract

Salah satu permasalahan yang tidak sepi dari perbincangan umat adalah masalah pendidikan. Al-Qur’an sendiri telah memberi isyarat bahwa permasalahan pendidikan merupakan sesuatu yang sangat penting. Hal ini tersirat dalam Q.S Al `Alaq ayat 4 dan 5. Kegiatan yang dapat merusak citra Pendidikan Tinggi ialah melakukan kecurangan akademik. Hal ini bisa dilihat dari kerangka pemikiran dan hipotesis diantaranya : H1 : Tekanan berpengaruh positif terhadap academic fraud. H2 : Kesempatan berpengaruh positif terhadap academic fraud. H3 : Rasionalisasi berpengaruh positif terhadap academic fraud. H4 : Kemampuan berpengaruh positif terhadap academic fraud. H5 : Keserakahan berpengaruh positif terhadap academic fraud. H6 : Kebutuhan berpengaruh positif terhadap academic fraud. H7 : Pengungkapan berpengaruh negatif terhadap academic fraud. H8 : Religiusitas berpengaruh negatif terhadap academic fraud. Dari kerangka pemikiran dan uji hipotesis didapatkan: tekanan berpengaruh positif terhadap academic fraud (H1 diterima). Kesempatan berpengaruh positif terhadap academic fraud (H2 diterima). Rasionalisasi berpengaruh positif terhadap academic fraud (H3 diterima). Kemampuan berpengaruh positif terhadap academic fraud (H4 diterima). Keserakahan tidak berpengaruh terhadap academic fraud (H5 ditolak). Kebutuhan tidak berpengaruh terhadap academic fraud (H6 ditolak). Pengungkapan tidak berpengaruh terhadap academic fraud (H7 ditolak). Religiusitas berpengaruh negatif terhadap academic fraud (H8 diterima). Melihat kenyataan Pendidikan Tinggi harus membangun kembali sisi religiusitas berdasarkan Qur’ani. Tujuannya tidak lain ialah mencetak generasi bangsa yang bermoral, sesuai Q.S. At Taubah ayat 119. Solusi yang diberikan untuk membangun sikap religiusitas mahasiswa dengan etika akademis diantaranya : sabar, ikhlas, berbagi dan legowo¸ serta mengamalkan; dan mengaplikasikan ilmu.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

syariati

Publisher

Subject

Religion Humanities Economics, Econometrics & Finance Law, Crime, Criminology & Criminal Justice

Description

Jurnal Syariati adalah jurnal ilmiah yang diterbitkan oleh Fakultas Syari’ah dan Hukum Universitas Sains Al-Qur`an. Terbit pertama kali tahun 2015. Jurnal ini fokus pada studi Al-Qur`an dan Hukum dengan berbagai pendekatan keilmuan. Redaksi mengundang para ahli, peneliti, dan segenap civitas ...