Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana sistem pengendalian intern pengeluaran kas yang diterapkan dan untuk mengetahui kesesuaian penerapan sistem pengendalian intern pengeluaran kas pada PT. Multisarana Medhitama dengan unsur-unsur pengendalian intern dalam mencapai tujuan sistem pengendalian intern. Penelitian ini menggunakan pendekatan Mixed Method yang menggunakan dua metode yaitu kualitatif dan kuantitatif. Obyek yang diteliti adalah sistem pengendalian intern pengeluaran kas yang diterapkan pada PT. Multisarana Medhitama. Informan dalam penelitian ini adalah Direktur, Manager Accounting, dan Kasir. Teknik pengumpulan data berupa observasi, wawancara, dokumentasi dan studi pustaka. Teknik analisis data yang digunakan adalah metode deskriptif yaitu reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Untuk menganalisis data hasil observasi penelitian ini menggunakan metode komparatif berupa persentase. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa hasil daftar checklist yang diperoleh melalui wawancara dengan ketiga responden yaitu 75% yang berarti sistem pengendalian intern pengeluaran kas yang diterapkan pada PT. Multisarana Medhitama sudah cukup sesuai dengan unsur-unsur pengendalian intern dalam mencapai tujuan sistem pengendalian intern yaitu struktur organisasi, sistem otorisasi dan prosedur pencatatan, praktik yang sehat dan karyawan yang mutunya sesuai dengan tanggung jawabnya.
Copyrights © 2023