JIKEM: Jurnal Ilmu Komputer, Ekonomi dan Manajemen
Vol 3 No 1 (2023): JIKEM: Jurnal Ilmu Komputer, Ekonomi dan Manajemen

Analisis Strategi Pemasaran Produk Asuransi Syariah Kesehatan dalam Membeli Produk Asuransi Syariah Kesehatan : Studi Kasus PT Prudential Cabang Medan

Nadila Irdayanti (Unknown)
Nurbaiti Nurbaiti (Unknown)
Muhammad Lathief Ilhamy (Unknown)



Article Info

Publish Date
17 Jan 2023

Abstract

Penelitian ini dilakukan di PT. Prudential Pruaini Cabang Medan Jl Gatot Subroto, Komplek Merbau Mas No. 73-75,77,84,85,85A. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui tentang bagaimana strategi yang baik unuk meningkatkan minat masyarakat dalam berasuransi khususnya pada asuransi Kesehatan. Jenis data yang dilakukan dalam penelitian ini adalah data primer dan data sekunder. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif kualitatif, yaitu mendeskripsikan atau menanalisis data yang diperoleh dari hasil wawancara langsung. Informan dalam penelitian ini adalah salah satu agen di PT. Prudential NO.73 komplek Merbau Mas cabang Medan. Hasil penelitian analisis strategi pemasaran produk asuransi Syariah Kesehatan dalam meningkatkan minat masyarakat menggunakan 4 (empat) strategi yaitu: canvasing (grebek pasar), door to door (dari pintu ke pintu), group selling. Sementara berdasarkan analisis SWOT terhadap strategi pemasaran PT Prudential Life Assurance memiliki faktor kekuatan yang lebih besar dari faktor kelemahan dan pengaruh peluang yang ada di PT Prudential Life Assurance lebih besar daripada ancaman. Dari penjelasan tersebut maka perusahaan berada pada posisi kuadran I, yang berarti pemanfaatan strategi agresif (pengembangan pangsa pasar atau target sasaran nasabah yang lebih luas). Sementara itu faktor pendukung dan penghambat dari strategi pemasaran dalam produk PRUlink syariah di PT Prudential Life Assurance yaitu penghambatnya kurang kesadaran masyarakat dalam berasuransi dan kurangnya pengetahuan dalam asuransi yang terkhusus dalam kalangan masyarakat ekonomi menengah kebawah.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

JKM

Publisher

Subject

Humanities Computer Science & IT Economics, Econometrics & Finance Environmental Science Library & Information Science

Description

JIKEM: Jurnal Ilmu Komputer, Ekonomi dan Manajemen (Online ISSN: 2774-2075) merupakan jurnal nasional yang diterbitkan oleh Lembaga Pusat Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (LP2M) Universitas Muhammadiyah Enrekang bekerjasama dengan Forum Dosen Riset STMIK/STIE Insan Pembangunan dan Ikatan Doktor ...