Keselamatan pasien adalah hak pasien, pasien memiliki hak untuk tetap aman di saat perawatan di rumah sakit. Keselamatan pasien menjadi prioritas untuk layanan kesehatan di seluruh dunia. Salah satu faktor untuk meningkatkan keselamatan pasien adalah kepemimpinan. Tujuan penelitian ini adalah memberikan gambaran gaya kepemimpinan yang efektif untuk meningkatkan keselamatan pasien. Gaya kepemimpinan merupakan salah satu faktor eksternal yang mempengaruhi kinerja perawat dalam memastikan keselamatan pasien. Kepemimpinan transformasional memiliki efektivitas pada peningkatan kinerja perawat sehingga dapat memberi dampak yang positif bagi perkembangan mutu pelayan kesehatan di rumah sakit. Desain penelitian study literatur tentang gaya kepemimpinan yang efektif untuk meningkatkan keselamatan pasien. Penelitian menunjukkan gaya ini kepemimpinan yang efektif untuk meningkatkan keselamatan pasien adalah gaya kepemimpinan transformasional. Kesimpulan Gaya kepemimpinan transformasional secara positif meningkatkan keselamatan pasien.
Copyrights © 2023