Jurnal Ilmiah Agritas
Vol 1 No 2 (2017)

ANALISIS FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PRODUKSI TEMBAKAU DI KECAMATAN IMOGIRI KABUPATEN BANTUL

Dwi Nur Kholis (Unknown)



Article Info

Publish Date
31 Aug 2018

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh faktor-faktor produksi terhadap produksi tembakau di Kecamatan Imogiri. Penelitian dilakukan di Kecamatan Imogiri Kabupaten Bantul, lebih tepatnya di Desa Selopamioro. Pelaksanaan penelitian pada bulan Mei hingga Agustus 2015. Metode dasar yang digunakan dalam penelitian ini adalah deskriptif kuantitatif. Teknik penelitian yang digunakan adalah observasi. Metode penentuan daerah penelitian dilakukan secara purposive dan penentuan petani sampel dilakukan dengan metode random sampling dan kajian penelitian menggunakan analisis regresi linier berganda. Jenis data yang dianalisis menggunakan data primer yang diperoleh langsung dari responden dan data skunder. Hasil penelitian menunjukkan variabel variabel luas lahan, pupuk SP36, pupuk ZA, pupuk kandang dan pestisida tidak memiliki pengaruh yang signifikan terhadap produksi tembakau,. Variabel bibit dan tenaga kerja memiliki pengaruh yang signifikan terhadap produksi tembakau. Hasil uji F menunjukkan bahwa secara keseluruhan variabel bebas secara bersama-sama dapat menunjukkan pengaruh terhadap faktor produksi tembakau. Nilai R2 sebesar 0,99 berarti bahwa sebesar 99 persen variasi produksi tembakau dapat dijelaskan oleh variabel luas lahan, tenaga kerja, bibit, pupuk SP36, pupuk ZA, pupuk kandang, dan pestisida, sedangkan sisanya yaitu 1 persen dijelaskan oleh sebab-sebab lain diluar model. Secara individu bibit merupakan faktor yang paling berpengaruh terhadap produksi tembakau. Kata kunci : Tembakau, Faktor-Faktor Produksi, Desa Selopamioro Kab. Bantul.

Copyrights © 2017






Journal Info

Abbrev

agritas

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry Decision Sciences, Operations Research & Management Economics, Econometrics & Finance

Description

"Jurnal Ilmiah Agritas" is a scholarly journal that is published by the Agribusiness Department, Faculty of Agriculture, Sarjanawiyata Tamansiswa University. The journal has been in publication since 2017 and is dedicated to the dissemination of research findings and advancements in the field of ...