Penelitian ini bertujuan untuk membuktikan Pengaruh Pengetahuan Akuntansi Dan Kinerja Pegawai Terhadap Kualitas Laporan Keuangan pada Badan Narkotika Nasional Provinsi Gorontalo. Jenis penelitian ini adalah metode kuantitatif dengan menggunakan regresi linier berganda. Teknik pengambilan sampel menggunakan purposive sampling yaitu penentuan sampel dengan kriteria tertentu sehingga jumlah samppel 36 responden. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan kuesioner. Data hasil uji penelitian dianalisis dengan menggunakan successive intervals (MSI) dengan bantuan program SPSS. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa (1) pengetahuan akuntansi berpengaruh positif dan signifikan terhadap kualitas laporan keuangan, (2) kinerja pegawai berpengaruh positif dan signifikan terhadap kualitas laporan keuangan. Kata Kunci: Pengetahuan Akuntansi, Kinerja Pegawai, Kualitas Laporan Keuangan
Copyrights © 2023