Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui metode perhitungan ujrah pada produk pembiayaan umrah di Amitra Syariah Cabang Samarinda. Penelitian ini merupakan penelitian dengan pendekatan deskriptif analitis, yaitu penelitian yang mengungkapkan suatu masalah dan keadaan sebagaimana adanya. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini adalah wawancara, observasi, dan dokumentasi. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa metode perhitungan keuntungan dalam menetapkan ujrah di Amitra Syariah Cabang Samarinda yaitu menggunakan metode perhitungan anuitas, dengan persentase ujrah yaitu 31% dan dalam menetapkan besaran ujrah berdasarkan pokok pinjaman (pokok hutang).
Copyrights © 2023