Forum Ekonomi : Jurnal Ekonomi, Manajemen dan Akuntansi
Vol 25, No 2 (2023): April

Analisis pengaruh zakat produktif terhadap pendapatan mustahik badan amil zakat

Yati Heryati (Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Muhammadiyah, Mamuju.)



Article Info

Publish Date
22 Jun 2023

Abstract

Adapun yang menjadi tujuan pada penelitian ini adalah untuk mengetahui apakah zakat produktif berpengaruh signifikan terhadap pendapatan mustahik pada Baznas Provinsi Sulawesi Barat dan untuk mengetahui bagaimana korelasi antara zakat produktif dengan pendapatan mustahik pada Baznas Provinsi Sulawesi Barat. Penelitian ini dilaksanakan di Badan Amil Zakat (Baznas) Provinsi Sulawesi Barat (Sulbar). Kantor Baznas Provinsi Sulbar berkedudukan di Jalan Jenderal Sudirman, Kelurahan Karema, Kecamatan Mamuju, Kabupaten Mamuju. Pendekatan penelitian yang digunakan adalah penelitian kuantitatif dengan metode deskriptif karena tujuan penelitian ini adalah membuat gambaran secara sistematis tentang hubungan antara pemberian dana zakat produktif yang disalurkan Baznas Provinsi Sulbar terhadap pendapatan mustahik penerimanya. Data didapatkan dari responden yang berjumlah 80 orang. Jumlah tersebut adalah keseluruhan jumlah mustahik penerima zakat produktif berdasarkan data Baznas Provinsi Sulawesi Barat. Berdasarkan hasil yang diperoleh maka hipotesis pertama bahwa zakat produktif berpengaruh signifikan terhadap pendapatan mustahik pada Baznas Provinsi Sulawesi Barat dapat diterima karena terbukti berdasarkan hasil uji parsial (t-test). Kemudian, hipotesis kedua yang menyatakan bahwa zakat produktif berkorelasi terhadap pendapatan mustahik pada Baznas Provinsi Sulawesi Barat juga dapat diterima karena terbukti melalui hasil uji koefisien korelasi.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

FORUMEKONOMI

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance Other

Description

FORUM EKONOMI: Jurnal Ekonomi, Manajemen dan Akuntansiis a scientific journal in the field of economics and management published twice a year (in January & ...