GHIDZA: Jurnal Gizi dan Kesehatan
Vol 7 No 1 (2023): June

Cookies Kacang Hijau Subtitusi Tepung Pisang Ambon Sebagai Camilan Pada Atlet : Uji Kadar Kalium dan Tingkat Kesukaan

Khairun Nissa (Poltekkes Kemenkes Riau)
Yessi Alza (Poltekes Kemenkes Riau)
Roziana Roziana (Poltekkes Kemenkes Riau)



Article Info

Publish Date
26 Jun 2023

Abstract

Salah satu upaya pemenuhan gizi dan kelelahan otot atlet adalah dengan pemberian makanan berupa camilan. Camilan yang dapat diberikan pada atlet berupa cookies dari pisang dan kacang hijau. Pisang dan kacang hijau mengandung kalium dapat meningkatkan daya tahan atlet. Penelitian ini bertujuan mengetahui kadar kalium, kandungan zat gizi dan tingkat kesukaan terhadap cookies kacang hijau subtitusi tepung pisang ambon sebagai makanan selingan atlet. Penelitian ini bersifat eksperimental dengan desain penelitian rancangan acak lengkap, 4 perlakuan dan 3 kali ulangan. Pada penelitian ini digunakan empat macam variasi subtitusi tepung pisang ambon yaitu 0%, 15%, 30% dan 45%. Uji organoleptik pada penelitian ini menggunakan 25 panelis agak terlatih. Uji karbohidrat dengan metode luff schoorl dan uji kalium dengan metode SSA di Laboratorium Hasil Perikanan Universitas Riau. Analisis statistik dengan uji ANOVA, dan dilanjutkan dengan uji Duncan. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa formulasi cookies terpilih pada penelitian ini adalah cookies P1 (sangat suka-suka) dengan komposisi tepung pisang 15%. Sedangka nilai gizi cookies P1 memiliki kadar karbohidrat 44,63% dan kalium 2,62% yang lebih baik dibandingkan formulasi kontrol (P0) dengan kadar karbohidrat 40,38% dan kalium 0,34%.Cookies ini dapat dijadikan sebagai makanan selingan bagi atlet untuk mencegah kelelahan otot setelah berlatih.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

ghidza

Publisher

Subject

Medicine & Pharmacology Nursing Public Health

Description

GHIDZA: Jurnal Gizi dan Kesehatan adalah jurnal semi-tahunan yang diterbitkan pada bulan Juli dan Desember. GHIDZA dikelola oleh Fakultas Kesehatan Masyarakat dan diterbitkan oleh Universitas Tadulako. GHIDZA menyediakan forum untuk dosen, akademisi, peneliti, praktisi, dan mahasiswa untuk ...