JIEET (Journal of Information Engineering and Educational Technology)
Vol. 7 No. 1 (2023)

Analisis Komparatif Berbagai Teori Karakteristik Proses Pendekatan Anak dengan Tujuan Seksual untuk Mendeteksi Percakapan Teks

Ashianti, Livia (Unknown)
Idananta, Kanyadian (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Jun 2023

Abstract

Teknologi internet sering disalahgunakan untuk tindakan kriminal, salah satunya adalah proses pendekatan anak untuk tujuan seksual secara online. Dalam melakukan tindakannya, pelaku melakukan pendekatan kepada korban dengan menggunakan teknologi internet. percakapan teks menjadi bukti kejahatannya. Studi sebelumnya menunjukkan bahwa teori karakteristik dapat menentukan tingkat akurasi dalam mendeteksi percakapan teks yang berisi proses pendekatan tersebut. Penelitian ini akan melakukan uji coba menggunakan teori karakteristik yang berbeda untuk mendapatkan teori karakteristik terbaik untuk mendeteksi percakapan teks mengandung proses pendekatan dengan tujuan seksual. Karakteristik tersebut akan digunakan untuk ekstraksi fitur percakapan teks. Kemudian diklasifikasikan menggunakan metode Support Vector Machine (SVM). Hasil penelitian menunjukkan bahwa penggunaan jumlah karakteristik yang berbeda berdampak pada tingkat akurasinya. Namun, menggabungkan 2 teori karakteristik berbeda menghasilkan tingkat akurasi yang lebih baik.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

jieet

Publisher

Subject

Computer Science & IT Engineering

Description

Journal Description: JIEET (Journal of Information Engineering and Educational Technology) is a scientific journal that publishes the peer-reviewed research papers in the field of Computer Engineering, Distributed and Parallel Systems, Business Informatics, Computer Science, Computer Security, ...