Intelektualita
Vol 3, No 2 (2015)

Kompetensi Profesional Guru Dalam Meningkatkan Prestasi Belajar Siswa SMAN 1 Kuta Cot Glie Kabupaten Aceh Besar

Jafaruddin Jafaruddin (Unknown)



Article Info

Publish Date
01 Dec 2015

Abstract

Guru Profesional adalah guru yang memiliki kemampuan merencanakan pembelajaran, melaksanakan proses pembelajaran, dan mengevaluasi pembelajaran. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kompetensi profesional guru dalam meningkatkan prestasi belajar siswa di SMAN 1 Kuta Cot Glie Kabupaten Aceh Besar. Penelitian ini menggunakan metode diskriptif dengan pendekatan kualitatif. Subjek dalam penelitian ini adalah kepala sekolah, wakil kepala sekolah, guru, siswa. Teknik pengumpulan data di lakukan dengan wawancara, observasi, dan studi dokumentasi. Teknik pengolahan data di lakukan dengan analisis deskriptif secara kualitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: 1. Sebahagian guru SMAN 1 Kuta Cot Glie telah memiliki kompetensi profesional dalam membuat perencanaan pembelajaran, hal ini terlihat kemampuan dalam menetapkan materi pembelajaran, merumuskan tujuan pembelajaran, menentukan metode, menetapkan media, menetapkan langkah dalam proses pembelajaran, dan menentukan waktu. 2 Secara umum guru SMAN 1 Kuta Cot Glie telah memiliki kemampuan yang baik dalam melaksanakan proses pembelajaran, hal ini terlihat sebelum melaksanakan proses pembelajaran selalu memeriksa kesiapan belajar, membuka pelajaran, menggunakan metode, mengaktifkan siswa, menyampaikan materi serta mengimplementasikan sejumlah kompetensi dasar dari standar kompetensi. 3 Sebagian guru SMAN 1 Kuta Cot Glie dalam mengevaluasi pembelajaran memiliki kemampun yang baik, hal ini terlihat dari dokumentasi yang di perlihatkan guru berupa catatan evaluasi yang di lakukan guru dalam pembelajaran baik secara formatif maupun sumatif.

Copyrights © 2015






Journal Info

Abbrev

intel

Publisher

Subject

Social Sciences

Description

Jurnal Intelektualita adalah jurnal berkala ilmiah yang berbasis open-accass yang memuat hasil-hasil penelitian, book review dalam bidang kajian Pendidikan, Manajemen Pendidikan, Supervisi, Kepemimpinan dan Psikologi. Jurnal intelektualita diterbitkan oleh Prodi Manajemen Pendidikan Islam Fakultas ...