Recloser adalah alat pengaman untuk mendeteksi arus berlebih oleh hubungan pendek antara phase atau antara phase dan bumi. Recloser ini menginterupsi arus dan secara otomatis menutup pada interval waktu yang dapat disesuaikan. setelah pemutus tenaga (PMT) yang sering dijumpai di zona dua atau tiga, recloser yang berfungsi sebagai pengaman. Power dapat dimatikan dan recloser dapat menutup secara otomatis pada interval tertentu. Penelitian ini dilakukan pada tanggal 1 Agiustus 2021 - 30 Agustus 2021 bertempatkan di PT. PLN (Persero) ULP Rajapolah, Tasikmalaya. Penelitian ini dimaksudkan untuk mengetahui keandalan jaringan distribusi tegangan 20 kV wilayah kerja ULP Rajapolah sehingga dapat melakukan perbaikan jaringan SUTM secepatnya jika diperlukan. Berdasarkan data yang di dapatkan pada tanggal 5, 6, dan 18 Agustus 2021 dengan kode Recloser masing-masing PGA, BOJO, CPDY penyebab trip disebabkan oleh hewan yang ada disekitarnya sedangkan pada tanggal 13, 14,16, 22 Agustus 2021 untuk daerah CPDY, PGA, CPDY, KPR mengalami gangguan karena terdapat beban berlebih pada jaringan tegangan menengah yang mengakibatkan trip pada recloser. Keywords: Recloser, Trip, PLN, Rajapolah
Copyrights © 2023