Jurnal Counsellia
Vol 4, No 2 (2014)

PENGARUH KECERDASAN SPIRITUAL DAN KONSEP DIRI TERHADAP PERSEPSI PERILAKU SEKS PRANIKAH SISWA KELAS X SMAN 1 DAGANGAN KABUPATEN MADIUN

Nurmahayati, Juwita (Unknown)
Mahmudi, H. Ibnu (Unknown)



Article Info

Publish Date
09 Nov 2015

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui adanya pengaruh kecerdasan spiritual dan konsep diri terhadap persepsi perilaku seks pranikah siswa kelas X di SMAN 1 Dagangan Kabupaten Madiun.Metode dalam penelitian adalah expost-facto, yaitu dengan cara mengungkap data tentang kecerdasan spiritual, konsep diri dan persepsi perilaku seks pranikah. Penetapan sampel penelitian menggunakan teknik random  sampling dari populasi 180 siswa di ambil15% yaitu 30 siswa,  pengumpulan data menggunakan metode angket yaitu angket langsung dan tertutup. Penyebaran angket pada bulan September 2013. Analisis data penelitian menggunakan teknik analisis Regresi : Dua Prediktor.Hasil penelitian dapat disimpulkan (1) Ada Pengaruh Kecerdasan Spiritual terhadap Persepsi Perilaku Seks Pranikah siswa kelas X SMAN 1 Dagangan Kabupaten Madiun, (2) Ada Pengaruh Konsep Diri terhadap Persepsi Perilaku Seks Pranikah siswa kelas X SMAN 1 Dagangan Kabupaten Madiun, (3) Ada Pengaruh Kecerdasan Spiritual dan Konsep Diri terhadap Persepsi Perilaku Seks Pranikah siswa kelas X SMAN 1 Dagangan Kabupaten Madiun.Saran dari penelitian ini adalah hendaknya siswa senantiasa meningkatkan kecerdasan spiritualnya dan dapat mengenal diri secara positif sehingga siswa memiliki persepsi yang negatif terhadap perilaku seks pranikah. Kata Kunci: Kecerdasan Spiritual, Konsep Diri Persepsi Perilaku Seks Pranikah

Copyrights © 2014






Journal Info

Abbrev

JBK

Publisher

Subject

Other

Description

Counsellia: Jurnal Bimbingan dan Konseling with registered number ISSN: 2088-3072 (Print) and ISSN: 2477-5886 (Online), is a peer-reviewed journal which publishes conceptual ideas, studies and research on the theory and application of Guidance and Counseling also education related to Guidance and ...