Abstrak: Hubungan Pendidikan Ibu Terhadap Kelengkapan Imunisasi Lanjutan Pada Anak usia 18-24 Bulan di Wilayah Kerja Puskesmas Rajabasa Indah Tahun 2022.Imunisasi adalah suatu upaya untuk menimbulkan/meningjatkan kekebalan seorang secara aktif terhadap suatu penyakit tertentu,sehingga apabila suatu saat terpapar dengan penyakit tersebut maka tidak akan terekena sakit atau hanya mengalami sakit ringan. Imunisasi adalah cara sederhana aman, dan efektif untuk melindungi seseorang dar penyakit berbahaya sebeum bersentuhan dengan agen penyebab penyakit.Untuk mengetahui hubungan Pendidikan ibu terhadap kelengkapan imunisasi lanjutan apada anak usia 18-24 bulan di Wilayah Kerja Puskesmas Rajabasa Indah tahun 2022. Jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah analitik Observasional dengan desain cross sectional. Pengambilan data menggunakan tehnik total sampling. Pengumpulan data dengan menggunakan kuesioner dan buku KMS selanjutnya di analisis menggunakan uji chi square. Dari hasil penelitian Pendidikan ibu terhadap kelengkapan imunisasi lanjutan anak usia 18-24 bulan didapatkan hasil uji chi square yaitu nilai p-value 0,001 OR 0,005. square yaitu nilai p-value 0,000 dan OR = 16,5. Tingkat perilaku ibu baik yaitu sebesar 30 responden (63,8%) dan jumlah responden yang memiliki status imunisasi lengkap yaitu sebesar 33 responden (70,2%). Terdapat hubungan antara Pendidikan ibu terhadap kelengkapan imunisasi lanjutan pada anak usia 18-24 bulan di Wilayah Kerja Puskesmas Rajabasa Indah tahun 2022.
Copyrights © 2023