MABASAN
Vol. 17 No. 1 (2023): Mabasan

TERMINOLOGI BERMAKNA KOLEKTIVITAS PADA NAMA ORGANISASI DAN INSTITUSI POLITIK DALAM BAHASA ARAB

Hamdan, Hamdan (Unknown)



Article Info

Publish Date
07 Jul 2023

Abstract

Artikel ini membahas salah satu aspek penamaan institusi politik, yaitu aspek makna kolektivitas yang dikandungnya. Sumber utama penelitian ini adalah ensiklopedia berbahasa Arab dengan judul Mausu’ah as-Siyasah karya ‘Abdul-Wahhab al-Kayyaliy. Penelitian dilakukan dengan tiga tahapan, yaitu pengumpulan data, analisis data, dan penyajian. Data dikumpulkan secara kualitatif dalam kartu data dan dianalisis dengan menggunakan referensi berbahasa Arab dengan prinsip analisis komponen makna. Hasil penelitian ini memperlihatkan penamaan institusi politik di kalangan bangsa Arab berakar pada pola makna kolektivitas dengan lima makna dasar, yaitu himpunan, forum, aktivitas, personal, dan analogi. Sebagai contoh adalah kata majlis ‘majelis’ dan harakah ‘gerakan’. Meskipun keduanya memiliki makna dasar forum dan aktivtas, tetapi dalam penggunaannya merujuk pada makna kolektivitas politik sebagaimana hizb ‘partai’. Penggunaan nama-nama tersebut menegaskan pemahaman semangat komunal dalam kehidupan bangsa Arab sehari-hari.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

MABASAN

Publisher

Subject

Languange, Linguistic, Communication & Media Social Sciences

Description

MABASAN is a journal aiming to publish literary studies researches, either Indonesian, local, or foreign literatures. All articles in MABASAN have passed reviewing process by peer reviewers and edited by editors. MABASAN is published by Kantor Bahasa NTB twice times a year, in June and December. ...