Pergerakan saham menjadi topik hangat terutama dengan berkembangnya pasar modal di tanah air. Rasio keuangan adalah salah ukuran dalam melihat kemampuan perusahaan dalam mengelola kemampuan ekonominya. Sementara Economic Value Added merupakan penilaian kinerja yang dapat mendorong kinerja perusahaan. Melalui SEM-PLS, model yang dihasilkan mampu mengidentifikasi indikator-indikator rasio keuangan terhadap EVA. SEM-PLS merupakan pemodelan kuantitatif faktor-faktor yang menunjukkan hubungan antara beberapa faktor dependen dan independen melalui indikator-indikatornya. Analisis SEM – PLS merupakan kombinasi analisis jalur (Path Analysis) dan analisis regresi. Pada penelitan ini rasio keuangan meliputi rasio likuiditas, aktivitas, profitabilitas dan solvabillitas. Analisis meliputi data BEI di bidang Manufaktur tahun 2016. Berdasarkan hasil penelitian dapat diambil kesimpulan bahwa melalui rasio keuangan yakni rasio profitabilitas dan rasio aktivitas mampu menunjukkan bahwa unsur-unsurnya memiliki hubungan terhadap unsur-unsur pada laporan keuangan yakni EVA. Indikator-indikator yang kurang baik dalam menjelaskan rasio keuangan mempengaruhi hubungannya terhadap variabel laporan keuangan yakni EVA. Keywords : Rasio keuangan, EVA, SEM-PLS
Copyrights © 2019