Penelitian tentang persepsi penyuluh perikanan mengenai materi dan model pelatihan teknologi perikanan budidaya air payau telah dilakukan pada Bulan Maret 2020 sebagai bagian dari kegiatan pendampingan teknologi pakan mandiri Seksi Pelayanan Teknis di Balai Riset Perikanan Budidaya Air Payau dan Penyuluhan Perikanan (BRPBAP3) Maros. Tujuan penelitian ini yaitu untuk mengetahuipersepsi penyuluh mengenai jenis-jenis materi dan model pelatihan teknologi perikanan budidaya air payau yang tepat untuk masyarakat. Metode penelitian menggunakan e-kuisioner melalui google form kepada 57 responden yang merupakan penyuluh perikanan Satminkal BRPBAP3 Maros, khususnya di wilayah administratif di Kabupaten Gowa, Makassar, Maros, Pangkep Sulawesi Selatan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa teknologi formulasi pakan menjadi pilihan 35% responden sebagai materi teknologi perikanan budidaya yang paling dibutuhkan untuk penguatan kelompok pembudidaya. Selain itu teknologi lainnya yang diharapkan dapat dikembangkan yaitu evaluasi kesesuaian lahan budidaya (22%); aplikasi probiotik (18%) dan teknologi budidaya (25%). Selain itu model pelatihan yang dianggap tepat untuk kelompok pembudidaya yaitu model percontohan lapangan. Terdapat enam alasan/justifikasiurgensi pelatihan materi formulasi dan pembuatan pakan mandiri berdasarkan persepsi responden.
Copyrights © 2023