Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh pendapatan asli daerah, dana perimbangan dan belanja modal terhadap pertumbuhan ekonomi daerah dengan kinerja keuangan sebagai pemoderasi pada pemerintah Kabupaten Rokan Hulu. Metode penelitian yang digunakan metode kuantitatif. Data yang digunkan merupakan data sekunder yang diperoleh dari laporan realisasi anggaran pemerintah kabupaten Rokan Hulu dan Produk domestik regional bruto (PDRB) atas dasar harga konstan. Variabel dependen penelitian ini adalah pertumbuhan ekonomi daerah (Y) dan variabel independen adalah pendapatan asli daerah (X1), dana perimbangan (X2), dan belanja modal (X3) serta kinerja keuangan (Z) sebagai variabel moderasi. Metode yang digunakan adalah dengan uji asumsi klasik, regresi linier berganda dan MRA. Hasil penelitian ini menunjukkan pendapatan asli daerah, dana perimbangan dan belanja modal tidak berpengaruh secara parsial dan simultan terhadap pertumbuhan ekonomi. Sedangkan kinerja keuangan juga tidak dapat memoderasi hubungan antara variabel independen terhadap variabel dependen.
Copyrights © 2021