Sistem absensi mahasiswa dalam sebuah perguruan tinggi merupakan unsur yang sangat penting dalam melakukan penilaian terhadap mahasiswa. Seorang mahasiswa yang memperoleh nilai ujian yang baik tidak akan mendapat nilai sempurna apabila laporan absensinya buruk. Oleh karena itu keakuratan dan kecepatan dalam proses rekapitulasi absensi mutlak diperlukan dalam penentuan nilai kahir mahasiswa. Proses rekapitulasi absensi yang dilaksanakan selama ini dengan melakukan pengecekan lembaran-lembaran absensi secara manual menghabiskan banyak waktu dan tenaga dan tidak jarang terdapat human error yang mengakibatkan hasil rekapitulasi tidak akurat sehingga dapat merugikan mahasiswa.Universitas Uâbudiyah Indonesia (UUI) yang memiliki visi untuk menjadi World Class Cyber University menyadari benar bahwa pemanfaatan ICT (Information Communication Technology) harus diterapkan dalam sistem absensi mahasiswanya sehingga dapat menghasilkan laporan rekapitulasi absensi yang cepat dan akurat.Berdasarkan kebutuhan tersebut maka penulis mencoba untuk merancang sebuah sistem absensi berbasis web sehingga dapat diakses secara online. Sistem absensi ini penulis rancang menggunakan bahasa pemrograman PHP (Hypertext Preprocessor) dan database MySql. Dengan adanya sistem absensi berbasis web ini maka proses rekapitulasi absen tidak lagi dilakukan secara manual sehingga lebih efektif dan efisien dan laporan yang dihasilkan pun lebih akurat. Selain itu dengan adanya sistem ini, seluruh data absensi akan tersimpan secara terpusat dan juga memudahkan dalam melakukan evaluasi perkuliahan.Kata Kunci: Absensi mahasiswa, PHP, MySql, Berbasis Web
Copyrights © 2014