Keterlambatan penerbangan yang terjadi pada maskapai Citilink Bandar Udara Komodo Labuan Bajo umumnya terjadi dikarenakan faktor faktor cuaca, teknis dan operasional. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Bagaimana delay Management dan complaint delay Management pada Maskapai Citilink di Bandar Udara Komodo Labuan Bajo. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif dengan menggunakan jenis data primer dan skunder. Tekhnik pengumpulan data pada penelitian ini menggunakan metode wawancara, metode observasi dan metode dokumentasi pada. Hasil dari penelitian ini menunjukan bahwa delay Management dan complaint delay managemenet yang diberikan oleh maskapai Citilink yaitu Pertama, Menyampaikan informasi kepada penumpang dengan benar dan jelas. Kedua, petugas melakukan koordinasi dengan Maskapai. selan-jutnya ketiga, Badan Usaha Angkatan Udara, penyelenggara bandar udara, dan pihak terkait keterlambatan Memeberi kompensasi dan ganti rugi. Selain itu complaint delay Management yang diberikan antara lain pertama, bersikap empati. Kedua memberi perhatian kepada penumpang. Ketiga, peduli kepada penumpang. Ke-empat, memberikan kemudahan bagi penumpang yang akan menyusun ulang rencana perjalanan. Kelima, membantu penumpang termasuk pemesanan pulang atau melakukan pemindahan ke penerbangan atau Maskapai lainnya.
Copyrights © 2023