Permasalahan dalam penelitian ini adalah apakah dengan penerapan model pembelajaran PBL efektif dalam meningkatkan kemampuan menyelesaikan soal cerita pada materi pokok SPLDV pada siswa kelas X Busana 2 SMKN 6 Semarang? Tujuan dari penelitian ini adalah untuk meningkatkan kemampuan siswa dalam menyelesaikan soal cerita pada materi SPLDV pada siswa kelas X Busana 2 SMKN 6 Semarang. PTK ini dilaksanakan dalam dua siklus. Masing-masing siklus terdiri dari dua pertemuan. Penelitian ini dikatakan berhasil jika memenuhi indikator keberhasilan, yaitu kemampuan penyelesaian soal cerita pada siklus I meningkat dari pra siklus dan meningkat dari siklus satu ke siklus berikutnya. Hasil penelitian diperoleh rata-rata kemampuan awal siswa adalah 37,89. Nilai rata-rata siswa pada siklus I mengalami peningkatan menjadi 74,57 dan pada siklus II mengalami kenaikan menjadi 79,71. Persentase ketuntasan siswa pada siklus I adalah 100 % dan pada siklus II 100%. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan PBL efektif dalam meningkatkan kemampuan penyelesaian soal cerita siswa kelas X Busana 2 SMKN 6 Semarang. Model pembelajaran ini dapat lebih optimal jika diikuti dengan pengelolaan kelas dan perencanaan yang baik oleh guru.
Copyrights © 2018