Penelitian bertujuan untuk mengetahui bagaimana cara membangun dan mengembangkan media pembelajaran PLSolves berbasis aplikasi android, untuk meningkatkan kemampuan pemecahan masalah siswa SMA kelas X materi system persamaan linear tiga variable menggunakan aturan cramer’s. Media pembelajaran dikembangkan menggunakan metode ADDIE, yaitu analisis, desain, develop, implementasi, dan evaluasi. Langkah awal yang dilakukan oleh peneliti adalah menganalisis permasalahan dan kebutuhan siswa dalam pembelajaran. Kemudian dari latar belakang tersebut dikembangkan menjadi media pembelajaran yang bisa digunakan oleh siswa. Hasil dari penggunaan aplikasi PLSolves ini menunjukan hasil yang baik dari ahli materi, ahli media pembelajaran, dan penilaian siswa terhadap kemampuan pemecahan masalah
Copyrights © 2019