PRISMA, Prosiding Seminar Nasional Matematika
Vol 5 (2022): PRISMA, Prosiding Seminar Nasional Matematika XV

Kemampuan Berpikir Kritis Matematis Siswa pada Model Problem-Based Learning Berbantuan Bahan Ajar dengan Pendekatan STEM




Article Info

Publish Date
12 Feb 2022

Abstract

Kemampuan berpikir kritis matematis merupakan salah satu keterampilan yang diperlukan untuk pendidikan pada abad ke-21. Kemampuan berpikir kritis matematis siswa dapat mencapai hasil yang maksimal, guru dituntut untuk memfasilitasi siswa dalam menyelesaikan permasalahan matematika salah satunya bahan ajar dengan pendekatan STEM. STEM adalah pendekatan pembelajaran yang mengintegrasikan bidang-bidang pada STEM yaitu science, technology, engineering, dan mathematics di kehidupan nyata. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bahan ajar dengan pendekatan STEM yang digunakan dan mengetahui kemampuan berpikir kritis matematis siswa dengan model problem-based learning berbantuan bahan ajar dengan pendekatan STEM. Penelitian ini menggunakan metode mixed methods. Instrumen yang digunakan yaitu tes kemampuan berpikir kritis matematis berbentuk uraian dan wawancara untuk mengetahui respon siswa terhadap kegiatan pembelajaran. Populasi pada penelitian yang dilakukan adalah siswa kelas VIII di salah satu sekolah menengah pertama Kabupaten Semarang. Subjek penelitian dipilih dengan teknik random sampling dan terpilih kelas VIII A sebagai kelompok eksperimen dan kelas VIII B sebagai kelompok kontrol. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kemampuan berpikir kritis matematis siswa menggunakan model problem-based learning berbantuan bahan ajar dengan pendekatan STEM mencapai ketuntasan klasikal. Dengan uji beda dua rata-rata dan uji beda dua proporsi dihasilkan pembelajaran model problem-based learning berbantuan bahan ajar dengan pendekatan STEM lebih baik (berpengaruh positif) dari pembelajaran model problem-based learning tanpa menggunakan bahan ajar dengan pendekatan STEM. Sebagian besar siswa menunjukkan respon positif terhadap pembelajaran problem-based learning berbantuan model bahan ajar dengan pendekatan STEM

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

prisma

Publisher

Subject

Mathematics

Description

PRISMA, Prosiding Seminar Nasional Matematika, mempublikasikan ide, gagasan, hasil penelitian matematika atau pembelajarannya. Prisma diterbitkan berkala setiap tahun, sebagai ajang publikasi seminar nasional yang diselenggarakan oleh Jurusan Matematika Fakultas MIPA Universitas Negeri Semarang. ...