Tujuan dari penelitian ini adalah 1) Untuk mengetahui pengaruh skeptisme dan independensi secara parsial terhadap kualitas audit di Kantor Inspektorat Kabupaten Probolinggo. 2) Untuk mengetahui pengaruh skeptisme dan independensi secara simultan terhadap kualitas audit di Kantor Inspektorat Kabupaten Probolinggo. 3) Untuk mengetahui variabel manakah yang berpengaruh dominan antara skeptisme dan independensi terhadap kualitas audit di Kantor Inspektorat Kabupaten Probolinggo. Uji t menunjukan bahwa variabel skeptisme (X1) berpengaruh secara parsial terhadap kualitas audit (Y). Pengaruh inenpendensi auditor terhadap Y, artinya indenpendensi (X2) berpengaruh secara parsial terhadap kualitas audit (Y), Uji Determinasi menunjukan bahwa nilai koefisien determinasi (R2) sebesar 0,587 hal ini berarti 58,7% variabel dependen dipengaruhi oleh variabel independen. Sedangkan sisanya 41,3% dipengaruhi oleh variabel lain yang tidak termasuk dalam penelitian ini.
Copyrights © 2023